Solar Panel

Solar Panel/Panel Surya/Inverter Untuk Listrik Rumah Idaman

Solar Panel Tenaga matahari yang melimpah khususnya di negara tropis seperti Indonesia sebenarnya sangat cocok digunakan untuk sumber energi listrik. Kebutuhan listrik rumah bisa dipenuhi dengan memasang panel surya di bagian atap.

Kebutuhan listrik salah satu yang utama dalam membangun sebuah rumah. Salah satu sumber listrik alternatif yang menjanjikan yaitu menggunakan solar panel/panel surya/inverter.

Masih banyak yang belum mengetahui keuntungan dan manfaat dalam penggunakan energi ramah lingkungan yang satu ini. Tak hanya untuk rumah, ini juga bisa digunakan pada perusahaan, rumah sakit, pabrik, dan lain-lain. Berikut beberapa manfaat menggunakan solar panel untuk kebutuhan listrik.

Manfaat Solar Panel adalah

1. Sumber Energi Terbarukan

Di antara banyak manfaat solar panel, yang paling penting adalah energi surya merupakan sumber energi terbarukan. Ini bisa ditemukan di seluruh daerah setiap harinya, manusia tidak akan kekurangan energi yang satu ini. Berbeda dengan sumber energi fosil yang terbatas dan bahkan bisa menciptakan masalah baru seperti gas buang yang mencemari lingkungan. Energi surya dapat diakses selama masih ada matahari dan menurut ilmuwan setidaknya matahari akan tetap ada dalam 5 miliar tahun. Jadi tak perlu takut kekurangan sumber energi, jika langit mendung pun masih ada energi cadangan yang tersimpan.

2. Mengurangi Biaya Listrik

Menambahkan sumber energi baru di rumah tentunya bisa mengurangi biaya listrik yang dikeluarkan setiap bulannya. Seberapa banyak biaya yang dapat dihemat tergantung dari ukuran solar panel/panel surya/inverter dan penggunaan listrik. Lebih dari itu ini juga tidak hanya berhemat namun bisa menambahkan kelebihan energi untuk disimpan.

3. Aplikasi Yang Beragam

Energi matahari dapat digunakan untuk kepentingan yang beragam. Ini bisa digunakan untuk memproduksi listrik di suatu area secara langsung. Solar panel juga dapat disambungkan dengan material yang digunakan untuk atap bangunan. Tampilannya sendiri sebenarnya tetap bisa membuat bangunan tersebut menarik dan bahkan futuristik.

Baca Juga :  Keren Dan Kekinian! Inilah Konsep Menarik Barbershop Container

4. Biaya Perawatan Yang Rendah

Solar panel/panel surya/inverter tidak membutuhkan banyak perawatan. Setelah terpasang dengan benar dan dioperasikan maka hanya perlu menjaganya tetap bersih. Jadi perawatan yang perlu dilakukan yaitu dengan membersihkannya beberapa kali dalam setahun. Bisa juga meminta bantuan perawatan pada profesional dengan biaya yang tidak terlalu mahal. Bisa bertahan selama puluhan tahun, hanya bagian inverter biasanya perlu diganti setelah 5-10 tahun.

Penggunaan tenaga matahari untuk kebutuhan listrik juga dapat diterapkan pada rumah kontainer. Sebagai rumah semi permanen, bangunan kontainer cocok untuk diberi tambahan solar panel. Apalagi jika rumah kontainer tersebut ditempatkan di daerah yang sulit untuk akses listrik. Bangunan dari kontainer juga mudah direlokasi sehingga sambungan listrik bisa mandiri jika ada panel surya.

Sanubari Container memberikan paket rumah kontainer beserta dengan solar panel untuk tambahan sumber energi listrik yang ramah lingkungan. Banyaknya keuntungan yang didapatkan dengan menggunakan tenaga surya tersebut seharusnya bisa menarik perhatian masyarakat. Meskipun masih belum umum dilakukan namun upaya untuk ikut serta dalam pelestarian lingkungan dengan menggunakan energi terbarukan harus terus ditingkatkan.

Bagi yang tertarik untuk menggunakan solar panel/panel surya/inverter untuk kebutuhan listrik bangunannya maka bisa menghubungi Sanubari Container di sanubaricontainer.com. Fokus pada bangunan dari bahan kontainer, kontraktor profesional yang satu ini sudah berpengalaman dalam mengerjakan banyak proyek.

Kontainer yang difungsikan sebagai rumah, kantor, atau jenis bangunan lainnya bisa diberi energi surya sehingga tidak selalu tergantung pada sumber listrik PLN. Hubungi Sanubari Container di 0813 8977 1240.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Client Support Kami Biasanya Menjawab Kurang Dari 5 Menit, Mohon Ditunggu!
WeCreativez WhatsApp Support
Sanubari Container
Customer Service
Available
WeCreativez WhatsApp Support
Client Support
Andy Saputera
Available
WeCreativez WhatsApp Support
Client Support
Sales Agent
Available